Mengapa Biaya Pengiriman Barang di Indonesia Tinggi?

Mengapa Biaya Pengiriman Barang di Indonesia Tinggi?-Jika dibandingkan dengan negara tetangga seperti Malaysia dan Singapura, daya saing logistik Indonesia tergolong masih rendah. Bahkan dari data Logistic Performance Index, pada tahun 2012 Indonesia berada pada peringkat 59 jauh di bawah negara-negara ASEAN lainnya. Salah satu faktor pendorong lemahnya daya saing logistik Indonesia adalah masih tingginya biaya logistik terutama dari sektor pengiriman barang.

Infrastruktur Trend Truk di Indonesia : Berjalan di atas “Catwalk” yang buruk sangat mempengaruhi tingginya biaya pengiriman barang. Jalan yang rusak, masih kurangnya prasarana seperti jalan aspal di daerah terpencil adalah sekelumit masalah yang menyumbang pada besarnya ongkos transportasi angkutan barang. Tingginya konsumsi pemakaian bahan bakar untuk menempuh medan yang sulit tersebut membuat tarif pengiriman menjadi mahal, belum lagi jika medan yang harus dilalui berbukit-bukit. Alhasil kondisi ini menyebabkan perkembangan bisnis angkutan barang menjadi terhambat sekaligus mengurangi kemampuan para pelaku usaha untuk mencapai target pasar yang menguntungkan.

Biaya operasional kendaraan turut menjadikan biaya pengiriman barang menjadi mahal terutama bagi pelaku usaha https://seosimpel.blogspot.co.id/2017/02/tips-memilih-mobil-untuk-usaha.html yang menggunakan armada sendiri. Biaya untuk perawatan setiap kendaraan, belum lagi uang jalan dan uang bensin yang harus diberikan ke supir, ditambah gaji yang harus diberikan kepada supir menambah pengeluaran perusahaan. Akibatnya ongkos pengiriman barang pun menjadi lebih mahal.

Berbagai jenis pungutan pun menambah daftar panjang sebab mahalnya biaya pengiriman. Pungutan ini biasanya berupa pungutan resmi dan tidak resmi dengan jumlah yang tidak kalah besar. Tentu sudah menjadi rahasia umum jika selama dalam perjalanan supir dikenai berbagai pungutan mulai dari biaya retribusi daerah hingga pungutan liar oleh preman. Hasilnya perusahaan penyedia jasa angkutan barang pun harus mengeluarkan uang lagi untuk membayar berbagai pungutan tersebut. Hal ini berimbas pada mahalnya ongkos pengiriman barang, untuk itu baca Tips Memilih Jasa Penyewaan Truk Terpercaya di Indonesia ini, untuk mempermudah anda dalam memenuhi kebutuhan akan penyewaan jasa truk. Belum lagi peraturan daerah yang berbeda dengan peraturan pusat mengakibatkan biaya retribusi tiap daerah pun menjadi berbeda-beda . Perbedaan ini akhirnya menimbulkan kenaikan biaya untuk mengurus perizinan trayek dan retribusi lintas daerah.

Tak ayal tingginya biaya pengiriman barang ini menjadikan pelaku usaha angkutan barang lokal belum mampu bersaing dengan perusahaan multinasional yang lebih dominan menguasai sektor logistik tanah air. Namun jangan khawatir silahkan baca artikel Tips Cerdik Menghemat Biaya Transportasi Barang semoga bisa menjadi bahan referensi untuk anda agar pertanyaan seputar Mengapa Biaya Pengiriman Barang di Indonesia Tinggi? bisa anda selesaikan. Terima kasih

https://disqus.com/by/caritruk/